LAPORAN
PRAKTEK KERJA INDUSTRI
DI MOS COMPUTER
Jl. Suwoko No. 86 Tlogoanyar Lamongan
Disusun Oleh:
LIANA
0066/066/70
XI
(RPL)
DINAS PENDIDIKAN BOJONEGORO
TAHUN PELAJARAN 2012/2013
KELOMPOK TEKNOLOGI INFORMATIKA DAN KOMUNIKASI
Alamat : Jl. Raya Kayulemah KM 13 Sumberrejo, Bojonegoro
LEMBAR PENGESAHAN
LAPORAN PRAKTEK KERJA INDUSTRI
DI MOS COMPUTER
Jl. Suwoko No. 86 Tlogoanyar Lamongan
Laporan ini telah diterima setelah diperiksa oleh Pembimbing Lapangan sebagai bukti bahwa saya telah melaksanakan praktek kerja industri (PRAKERIN) dengan baik dan sebagai salah satu syarat untuk mengikuti Ujian Akhir Sekolah (UAS) dan Ujian Nasional (UN).
1. Pemeriksaan oleh Pembimbing Lapangan
a. Hari/Tanggal : ……………………………
Bertempat MOS COMPUTER
Jl. Suwoko No. 86 Tlogoanyar Lamongan
Telp. (0322) 323431
Mengetahui,
Pembimbing Lapangan
M. Hanan Badrus Surur
Guru Pembimbing
Moh. Rudi Hari Saputra, S.Pd
NIP.
Mengesahkan,
Kepala SMK Negeri 1 Sumberrejo
Ir. Magdalena Yenny Sri, M.Pd
NIP : 19580804 197903 2 006
DAFTAR ISI
HALAMAN JUDUL
LEMBAR PENGESAHAN
DAFTAR ISI
KATA PENGANTAR
BAB I PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang Prakerin
1.2 Dasar dan Tujuan Prakerin
1.3 Waktu dan Tempat Pelaksanaan
1.4 Manfaat Pelaksanaan
1.5 Metode Pengumpulan Data
1.6 Sistematika Penulisan
BAB II RUANG LINGKUP
2.1 Kedudukan
2.2 Fungsi
2.3 Profil dan Sejarah
BAB III LAPORAN KEGIATAN
3.1 Laporan Kegiatan
BAB IV PENUTUP
4.1 Keterlaksanaan
4.2 Manfaat yang Dirasakan
4.3 Kesimpulan
4.4 Saran
LAMPIRAN
Foto Kegiatan Prakerin
KATA PENGANTAR
Syukur Alhamdulillah saya panjatkan kehadirat Allah SWT yang
telah melimpahkan rahmat dan hidayah-Nya, sehingga saya dapat
menyelesaikan laporan ini dengan baik dan sebagai bukti bahwa saya telah
melaksanakan praktek kerja industri (PRAKERIN).
Laporan ini disusun untuk mempertanggungjawabkan pelaksanaan
praktik kerja industri (PRAKERIN) yang telah saya laksanakan di MOS
COMPUTER mulai tanggal 01 Nopember 2012 sampai dengan
15 Januari 2013 dengan materi “Memperdalami tentang belajar ilmu
pengetikan yang baik dan benar serta sesuai dengan ejaan Bahasa
Indonesia”, saya banyak mendapatkan pengetahuan dan pengalaman berharga
yang tak ternilai. Dan dengan bersumber dari hal-hal tersebut, akhirnya
menjadi dasar dan bahan bagi penyusunan laporan ini. Sebelum melanjutkan
penyusunan, terlebih dahulu saya mengucapkan banyak terima kasih
kepada:
1. Ir. Magdalena Yenny Sri, M.Pd, selaku Kepala Sekolah SMK Negeri Sumberrejo
2. M. Hanan Badrus Surur, selaku Pembimbing Lapangan di MOS COMPUTER
3. M.Agus Purwanto, S.Kom, selaku Kepala Jurusan Rekayasa Perangkat Lunak di SMK Negeri Sumberrejo
4. Moh. Rudi Hari Saputro, S.Pd, selaku Pembimbing di Dunia Industri
5. Bapak Ibu Guru yang telah membantu dan memberikan dukunganya
6. Kedua orang tua yang telah memberi dorongan dan semangat
7. Mas Rizky, Mas Cholis, Mbk. Erny, Mbk. Bibah, Mbk. Imro’, Mbk.
Ina, Mbk. Heny, Mbk. Tian, Mbk. Zaroh, Mbk. Nopha, Mbk. Lilik yang
juga sangat berperan penting dalam pembelajaran saya di dunia kerja (MOS
COMPUTER).
8. Semua pihak yang tidak dapat saya sebutkan satu persatu yang senantiasa selalu membantu baik moral maupun materi
Saya mengakui bahwa laporan ini masih jauh dari sempurna, dengan dasar
itu saya mohon kritik dan saran yang sifatnya membangun. Semoga laporan
ini dapat berguna bagi semua baik bagi diri saya sendiri dan para
pembaca pada umumnya.
Sumberrejo, 20 Januari 2013
Penulis
BAB I
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Dalam rangka untuk mendekatkan kesesuaian antara mutu dan tamatan pendidikan sekolah menengah kejuruan (SMK) perlu adanya dukungan dari berbagai pihak yang terkait dengan bidang keahlian yang dibutuhkan oleh lapangan kerja. Salah satu pihak yang ikut serta dalam menghasilkan tamatan dan mutu pendidikan yang berkualitas dan berdedikasi tinggi serta berdisiplin ilmu adalah pihak DU/DI (dunia usaha/dunia industri).
Pelajaran praktek yang didapatkan dari sekolah masih belum ada artinya jika para siswa tidak dibekali/diberikan Praktek Kerja Lapangan seperti yang terjadi langsung di dunia usaha/dunia industri. Kegiatan belajar seperti ini masih belum cukup untuk bisa menyiapkan tenaga kerja yang professional dalam bidangnya. Oleh karena itu perlu adanya suatu kegiatan belajar dalam bentuk lain di sekolah yang berbentuk Praktek Kerja Industri.
Praktek Kerja Industri (PRAKERIN) merupakan sarana yang paling tepat bagi para siswa untuk mengetahui dan mempraktekkan secara langsung bagaimana proses produksi yang sedang berlangsung di sebuah industri dan juga sebagai tahapan awal untuk beradaptasi sebelum nantinya para siswa bekerja setelah keluar dari sekolah. Dengan begitu, siswa diharapkan dapat meningkatkan kegiatan belajarnya di sekolah dengan berpijak bahwa kalau mereka nantinya bekerja di dunia usaha/dunia industri sudah betul-betul siap dan matang, sebab para siswa lebih dahulu mendapatkan pengetahuan dan pengalaman tentangsituasi dan kondisi pada saat melaksanakan Praktek Kerja Industri.
1.2 DasardanTujuanPrakerin
Dasar:
PraktekKerjaIndustripadaPendidikanMenengahKejuruandidasarkanpadaketentuan-ketentuanyang tertuangdalam:
1. Keputusan Menteri No. 0490/1993 tentang Kurikulum SMK yang berisi bahwa “Dalam melaksanakan pendidikan dilaksanakan melalui dua jalur yaituPendidikan didalam sekolah dan Pendidikan diluar sekolah”.
2. UU. No. 2 tahun 1989 tentang Pendidikan Nasional yaitu untuk menyiapkan peserta didik melalui kegiatan bimbingan, pengajaranataulatihan bagi peranannya di masa yang akan datang.
3. PeraturanPemerintah No. 29 Tahun 1990 tentang Pendidikan Menengah.
Tujuan:
Praktek Kerja Industri (PRAKERIN) bertujuan untuk:
1. Menghasilkantenaga kerja yang memiliki keahlian profesional(dengan tingkat pengetahuan, keterampilan dan etos kerja yangsesuai dengan tuntunan lapangan kerja).
2. Meningkatkan efisiensi proses pendidikan dan pelatihan tenaga kerjayang berkualitas profesional.
3. Meningkatkan, memperluas dan memantapkan proses peyerapan teknologi barudari lapangan ke sekolah dan sebaliknya.
4. Memperkokoh keterkaitan dan keterpaduan antara sekolah dengan dunia usaha/dunia Industri
Pendidikan di SMK bertujuan:
1. Mempersiapkan siswa untuk melanjutkan ke jenjang pendidikan yanglebih tinggi dan meluaskan pendidikan dasar.
2. Meningkatkan kemampuan siswa sebagai anggota masyarakat dalammengadakan hubungan timbal balik dengan lingkungan sosialbudaya dan alam sekitarnya.
3. Meningkatkan kemampuan siswa untuk dapat mengembangkan dirisejalan dengan perkembangan ilmu pengetahuan, teknologi dankesenian.
4. Menyiapkan siswa untuk memasuki lapangan kerja danmengembangkansikap profesional.
1.3 Waktu dan Tempat Pelaksanaan
Tempat Prakerin : MOS COMPUTER
Alamat : Jl. Suwoko No. 86 Tlogoanyar Lamongan
Telp. : (0322) 323431
Waktu pelaksanaan : 2 Bulan 15 hari (01 Nopember2012 s/d 15 Januari 2013)
Hari Kerja : Minggu s/d Jum’at
Jam Kerja : Pkl. 07.00-13.00
Pkl. 13.00-20.00
1.4 Manfaat Pelaksanaan
Manfaat-manfaat yang diperoleh dalam pelaksanaan Prakerin, antara lain:
1. Mendapatkan pendidikan atau ilmu pengetahuan yang belum diperoleh di lingkungan sekolah.
2. Dapat menyesuaikan diri dengan lingkungan kerja di Industri.
3. Dapat mengetahui sistem kerja dan situasi kerja di suatu Industri atau perusahaan.
5. Dapat menambah keterampilan dan wawasan dalam dunia usaha yang professional dan handal.
4. Dapatmengenali suatu pekerjaan industri di lapangan sehingga setelah selesai dariSMK Negeri 1 Sumberrejodan terjun ke lapangan kerja industri dapat memandang suatu pekerjaan yang tidak asing lagi baginya.
6. Untuk mengasah keterampilan yang telah diberikan di sekolah dan juga sesuai dengan Visi dan Misi SMK Negeri 1 Sumberrejo.
1.5 Metode Pengumpulan Data
Sebagaimanakitaketahuiuntukbisamenyusunlaporan yang baik, maka dibutuhkan data serta informasi-informasi yang akurat.Sesuaidengan permasalahan yang dibahas untukmemudahkanpembahasan, serta menyempurnakan data-data yang dibutuhkan dalam menyusunan laporan ini, maka saya melakukan metode pengumpulan data melalui 2 (dua) cara yaitu:
a. Secara Langsung atau Metode Observasi
Yang dimaksud dengan pengumpulkan data secara langsung adalah saya mengumpulkan data dengan cara observasi secara langung di instansi dengan menggunakan teknik wawancara kepada staf atau karyawan yang berwenang atau mengenai informasi yang saya butuhkan.
b. Secara Tidak Langsung atau Metode Kepustakaan
Yang dimaksud dengan metode pengumpulan data tidak langsung adalah saya selaku penulis berpedoman pada buku-buku atau referensi yang berkaitan dan berhubungan dengan materi yang diangkat atau isi laporan saya.
1.6. Sistematika Penulisan
Sistematika penulisan adalah berisi uraian singkat setiap bab, mulai dari BAB I hingga Ke-BAB IV, dimana uraian ini memberikan gambaran secara langsung tentang isi dari tiap-tiap bab yang ada dalam laporan ini.
BAB II
RUANG LINGKUP
2.1 Kedudukan
Pelaksanaan Praktek Kerja Industri saya laksanakan di MOS COMPUTER.
2.2 Fungsi
Sebagai pelaksana harian di MOS COMPUTER saya ikut membantu keseharian instansi. Banyak pengetahuan serta pengalaman yang saya peroleh dari aktifitas keseharian yang saya jalankan setiap hari. Menambah keterampilan juga serta menambah wawasan dalam dunia usaha. Sebagai bekal ketika keluar nanti.
2.3 Profil dan Sejarah
a. PROFIL MOS
Mos Computer berdiri sejak 23 Maret 2003 yang beralamatkan di Jl. Suwoko 86 Tlogoanyar Lamongan, namun saat itu nama dan logo masih menggunakan nama “AIS” Computer. Seiring perjalanan waktu secara resmi pada tanggal 25 Mei 2005 berubah nama dan logo menjadi MOS dengan logo seperti yang tertera sampai saat ini. Adapun 3 macam warna logo yang mendasarinya adalah merupakan warna dasar yang ada yang memungkinkan untuk berubah menjadi warna yang lain dengan mengkombinasikan warna dasar tersebut. Hal itu mencerminkan bahwa MOS Computer berkarakter abadi, klasik, namun akrab, terus berkembang untuk hal yang positif dan mudah membaur terhadap semua komponen kehidupan demi meraih perkembangan yang signifikan.
MOS COMPUTER mempunyai beberapa cabang di Lamongan diantaranya:
Mos I : Jl. Suwoko No. 86 Tlogoanyar Telp. 0322 - 323431 Lamongan
Mos II : Jl. Veteran No. 114 (Selatan Koperasi Dana Sejahtera) Jetis Telp. 0322-323506 Lamongan
Mos III : Jl. Kombespol M. Duryat No. 57 Jetis Telp. 0322-313029 Lamongan
Mos IV : Jl. Suwoko No. 67 Tlogoanyar Lamongan
b. VISI MOS COMPUTER
Memberikan hasil usaha yang positif bagi stakeholders dan masyarakat luas, beroperasi dan berperilaku berdasarkan nilai-nilai moral budaya kerja yang dapat diterima oleh segala lapisan masyarakatserta mitra kerja, dan memberikan kontribusi yang positif dalam meningkatkan kesejahteraan serta kecerdasan masyarakat.
c. MISI MOS COMPUTER
Sebagai wadah dan pendorong masyarakat untuk mencerdaskan serta mensejahterakan bangsa, memperkuat persatuan dan menumbuhkan nilai-nilai persaudaraan melalui teknologi.
Bidang kegiatan sehari-haridikemas dengan mengedepankan kerja sama dan terus belajar untuk hal-hal yang positif guna menghasilkan produk yang dibutuhkan dan bermanfaat untuk berbagai golongan dengan harapan tercipta suasana dan nilai simbiosis mutualisme antara MOS Computer dengan masyarakat pada umumnya.
d. MOTTO MOS COMPUTER
“Membangun ekonomi yang islami”
BAB III
LAPORAN
3.1 Kegiatan yang saya laksanakan pada Mos Computer adalah:
Penginstalan Sistem Operasi
Program aplikasi
Pengetikan
Editing foto
Adapun kegiatan yang kami lakukan adalah sebagai berikut :
No Tanggal Mulai Pulang Bidang / jenis dan uraian
1 05 Nopember 2012 07.00 13.00 Pengenalan
2 06 Nopember 2012 07.00 13.00 Mengetik Cerpen
Mengetik soal-soal sekolah
3 07 Nopember 2012 07.00 13.00 Mengetik soal-soal ulangan
Scanning gambar
4 08 Nopember 2012 07.00 13.00 Mengetik soal-soal
Burning CD
5 09 Nopember 2012 07.00 13.00 Mengetik surat pernyataan
Memasukkan data guru dalam Ms. Exel
Burning CD
6 10 Nopember 2012 07.00 13.00 Memasukkan data dalam Ms. Exel
Scanning gambar
Burning CD
7 11 Nopember 2012 07.00 13.00 LIBUR
8 12 Nopember 2012 07.00 13.00 Mengetik soal matematika
Print data dalam Ms. Exel
Scanning gambar
LAPORAN PRAKTEK KERJA INDUSTRI
Awal pertama masuk PRAKERIN adalah perkenalan terutama pada pembimbing dan karyawan-karyawan yang ada di MOS COMPUTER, saya mulai masuk dari tanggal 05 Nopember 2012 – 15Januari 2013, awal bulan fokus pada pengetikan (Software), baru pada akhir Bulan Januari mempelajari Hardware.
Spesifikasi materi yang diajarkan adalah:
Instal Sistem Operasi Windows seperti instal Windows 7. Langkah-langkah instal Windows 7 :
RESTART/HIDUPKAN KOMPUTER, masukan DVD WINDOWS 7 yang sudah di sediakan, maka nanti akan muncul tulisan “ PRESS ANY KEY TO BOOT FROM CD/DVD” (tekan ENTER saja).
Tunggu prosses tersebut, sampai tampilan muncul,
Language to install : England
Time to currency format :Indonesia
Keyboard or Input method : US, [lalu pilih NEXT]
Pilih “INSTALL NOW”
Ceklist (I accept the license ), lalu NEXT
Pilih DRIVE yang pertama (atau bisa pilih NEW DRIVE dulu, untuk buat DRIVE baru, misal DRIVE D or E).
Kalau mau buat DRIVE baru tinggal atur size nya yang di ingin kan, lalu APPLY atau kalau tidak mau nambah DRIVE tinggal NEXT lagi.
Tunggu saja sampai prosses selesai.
Setelah prosses di atas selesai, maka akan RESTART. Ingat: pada saat RESTART ini dan seterusnya, akan keluar PRESS ANY KEY TO BOOT FROM CD/DVD, jangan di tekan ENTER atau sembarang tombol.Kalau di ENTER akan kembali mengulang ke langkah awal di atas.
Kalaudi atas sudah tercentang semua berarti COMPLETING INSTALLATION (installasi komplit).
Selesai langkah di atas, windows akan RESTART.
Setelah itu, windows masuk ke langkah selanjutnya,perintah untuk nama komputer sesuai yang diinginkan, lalu “NEXT”
Berlanjut ke langkah selanjutnya,langkah ini di minta untuk mengisi password, kalau merasa komputernya tidak mau di password kosongkan saja, lalu pilih “NEXT”
Selanjutnya masukkan Windows Product Key. Biasanya ini ada pada DVD installernya. Ini tentunya jika Anda pakai Windows 7 asli. (Skip, kemudian NEXT).
Berikutnya pilihlah apakah Anda ingin Windows mengaktifkan fitur update otomatis atau tidak. Jika Windows Anda original, ini tidak masalah. Tapi jika bajakan, sebaiknya tidak usah aktifkan fitur ini. Karena nantinya Windows Anda akan terdeteksi palsu oleh server Microsoft.
Pilih “Ask me later”.
JAM sesuai negara, Indonesia pilih pilih Bangkok, Hanoi, Jakarta lalu “NEXT”.
Langkah berikutnya ke tampilan Set Up Windows Pilih “PUBLIC NETWORK”
Tampilan windows akan muncul.
Finish untuk Install windows 7.
Setelah melakukan langkah di atas, upayakan untuk menonaktifkan auto update agar virus tidak mudah masuk ke dalam komputer, dengan langkah sebagai berikut :
Klik kanan my computer, pilih properties
Pilih system restore, turn off system (V), lalu tekan OK
Klik auto update, pilih turn off auto update
Lalu OK
Instal juga Microsoft Office-nya.
Berikut adalah langkah untuk menginstal Microsoft Office 2003:
• Klik kanan START, pilih explore
• Buka nama CD yang akan digunakan untuk menginstal Office 2003
• Pilih Office 2003
• Klik setup
• Klik next, pilih custome install lalu klik next
• Pilih program office yang diinginkan (word, excel, power point)
• Klik install, lalu akhiri dengan finish
• Langkah untuk menginstal Microsoft Office 2007:
• Klik kanan START, pilih explore
• Buka nama CD yang akan digunakan untuk menginstal Office 2007
• Pilih O2K7
• Pilih SN lalu minimize
• Klik setup
• Masukkan kode sesuai yang ada pada SN dengan cara dicopy-paste
• Klik customize
• Pilih program office yang akan diinstal
• Lalu pilih instal now
Cara burning CD/DVD menggunakan Nero:
• Pastikan komputer/laptop kalian sudah hidup dan pastikan Nero kalian sudah diinstal.
• Silakan Double Klik shortcut Nero StartSmart di desktop anda.
• Di pojok kanan atas ada pilihan CD/DVD misalnya kita pilih CD.
• Kemudian klik menu Data. pilih Make Data CD.
• Jika ingin menambahkan data yang akan di burning, klik +Add. Jika ingin menghapus data yang sudah ditambahkan, klik -Delete.
• Klik Next.Muncul Final Burn Settings.Silakan isi kotak Disc Name. Jika sudah klik Brun.
• Tunggu proses burning. Jika sudah selesai muncul pemberitahuan "Burn process completed successfully". Klik OK.
Ketika diklik nextmaka CD/DVD akan keluar dengan sendirinya. Jika ingin memastikan apakah data sudah masuk/belum silahkan masukan CD/DVD untuk pengecekan.
BAB III
PENUTUP
4.1 Keterlaksanaan
Faktor pendukung:
1. Aplikasi program yang tersedia.
2. Fasilitas yang yang baik dan cukup.
3. Hubungan antar karyawan yang saling bekerjasama dan menjadikan partner yang baik dan saling menguntungkan.
4. Dukungan dari keluarga, gurudan teman.
4.2 Manfaat yang Dirasakan
1. Memperoleh pengetahuan dan pengalaman kerja dari dunia usaha/dunia industri secara langsung yang tidak didapatkan dari sekolah
2. Memperoleh pengalaman belajar di luar sekolah sebagai tambahan dan sekaligus pembuktian secara langsung dari teori-teori dan praktek-praktek yang didapatkan di bangku sekolah
3. Sebagai bekal persiapan diri setelah keluar dari sekolah
4. Melihat dan sekaligus mempraktekkan langsung, bagaimanasistem kerja di Industri
5. Menjadikan dunia usaha/dunia industri yang bersangkutan sebagai sarana untuk beradaptasi guna menyongsong masa depan sebagai tenaga pekerja yang baik dan bermutu.
6. Memilikiketekunandankeuletandalambekerja
4.3 Kesimpulan
Kesimpulan dari laporan ini adalah:
Dari Prakerin yang telah saya jalankan selama 2 bulan 15 hari ini. Saya merasa mendapatkan ilmu yang sangat tak ternilai, banyak ilmu serta keterampilan yang saya dapatkan. Di sini saya bisa belajar dan mempraktekkan secara langsung bagaimana sistem kerja di dunia luar itu. Ternyata banyak pengalaman yang saya dapatkan.
Selama melakukan Praktek Kerja Industri (PRAKERIN) saya telah menemukan jati diri selama berada di instansi dan berinteraksi dengan masyarakat luas dan saya mengerti akan pentingnya komunikasi dalam suatu dunia usaha. Dengan demikian saya mengucapkan banyak terima kasih yang sebesar-besarnya atas dukungan dan bimbingan dari semua pihak terutama dari pihak sekolah dan Industri yang telah memberikan saya kesempatan melaksanakan program Prakerin di Industri atau perusahaan.
4.4 Saran
Untuk SMK Negeri 1 Sumberrejo:
1. Saya mengharapkan agar Program Sistem Ganda dapat diteruskan dan dapat ditingkatkan.
2. Saya mengharapkan agar pihak sekolah untuk aktif memberikan peninjauan, agar dapat mengetahui kekurangan-kekurangan yang ada pada diri siswa yang sedang melaksanakan PSG maupun instansi tempat siswa melaksanakan PSG.
3. Saya mengharapkan agar pihak sekolah lebih meningkatkan kualitas SDM dan kurikulum pendidikan, agar dapat menghasilkan pekerja yang handal.
Untuk MOS COMPUTER:
1. Semoga lebih maju, sukses dan lancar usahanya.
2. Saya mengucapkan banyak terima kasih. Banyak pengetahuan serta pengalaman yang luar biasa yang tidak saya peroleh di sekolah.
3. Saya juga minta ma’af, jika ada kesalahan. Baik yang saya sengaja maupun tidak.
BAB IV
LAMPIRAN
0 komentar:
Posting Komentar